--> Skip to main content

Cara memulai Bisnis Online Dari Rumah

Menghasilkan uang hanya dari rumah tentu menjadi idaman semua orang. Bagaimana tidak orang lain harus bersusah payah pergi pagi macet dijalan pergi ketempat kerja sedangkan ini bisa menghasilkan uang dari rumah. Hal tersebut bisa dicapai dengan memulai bisnis online dari rumah.

Cara memulai Bisnis Online

Sayangnya belum banyak orang yang tertarik memulai bisnis online dari rumah, mereka beranggapan berbisnis online itu sulit dan butuh modal yang besar. Benarkah Anggapan ini? Saya rasa perlu diluruskan karena berdasarkan pengalaman saya sendiri memulai bisnis online dari rumah tidak harus bermodal besar. Sebagai contoh saya sendiri awal merintis bisnis online hanya bermodalkan komputer bekas dan sebuah modem.

Alhamdulillah meski belum bisa dikatakan sukses namun setidaknya saya bisa membuktikan bisnis online yang saya tekuni dari rumah sudah memberikan penghasilan jutaan rupiah. Hingga detik inipun saya masih menekuni bisnis online dan berusaha meningkatkan penghasilan.

Jika Anda penasaran bagaimana cara memulai bisnis online dari rumah, informasi berikut ini akan menjawab keraguan anda. Simak informasi selengkapnya :

1.Menyiapkan Peralatan Bisnis Online
Peralatan yang dibutuhkan untuk memulai bisnis online dari rumah sebenarnya cukup sederhana namun intinya adalah akses internet karena dari sinilah semua bisnis online berawal. Idealnya peralatan yang dibutuhkan diantaranya Seperangkat komputer/laptop, Modem, Koneksi internet, Hp. Selain itu dibutuhkan pula sarana pendukung seperti rekening bank, akun email atau akun media sosial.

Dari peralatan-peralatan tersebut akses internet memiliki peranan yang penting semakin cepat koneksi internetnya semakin bagus. Pilihlah koneksi intentet yang unlimited agar bisnis onlinenya lancar. Jika memang belum memungkinkan sementara pakai provider nasional juga nggak masalah meski sistemnya kuota tidak unlimited.

Baca Juga : Cari Uang Lewat Internet? Persiapkan Hal ini

2.Menentukan Jenis Bisnis Online
Bisnis online itu jenisnya bermacam-macam mulai dari online shop, dropship, affiliasi, Blog, Youtube, Jasa dan lain-lain. Untuk tahap awal sesuaikan dengan passion (minat) Anda, kalau anda memang suka jualan silahkan bidik online shop tapi kalau nggak suka jualan bisa memilih bidang lainnya seperti blog atau Youtube.

Saran saya jika Anda ingin cepat menghasilkan sebaiknya memulai bisnis online dari rumah yang bergerak dalam jual beli karena pasarnya luas. Tak perlu muluk-muluk target lokal dulu juga sudah bagus. Jika Bisnis online Anda sudah jalan artinya sudah menghasilkan penjualan barulah sedIkit demi sedikit dikembangkan.

Sedikit berbagi pengalaman, saya awalnya membidik bisnis online yang berhubungan dengan blog dan tentunya butuh proses yang cukup panjang bisa lebih dari 2 tahun sampai saya bisa menghasilkan 1 juta pertama dari blog. Kenapa saya memilih blog? Karena saya memang passion nya menulis jadi meski lama prosesnya saya tidak cepat bosan. Nah setelah saya paham apa itu internet marketing barulah saya mulai melirik bisnis online lain seperti online shop atau Youtube.

3.Bekali dengan pengetahuan Dasar Bisnis Online
Bisnis online sebenarnya tidak serumit yang dibayangkan namun tetap saja butuh ilmunya sebagai contoh online shop, tanpa ilmu internet marketing yang oke sebenarnya anda bisa langsung jualan online misalnya melalui media sosial namun apakah nantinya hasilnya menjanjikan atau produk yang anda jual banyak dibutuhkan orang?

Anda setidaknya mengerti bagaimana riset produk yang tepat atau cara mempromosikan produknya. Enaknya lagi semua ilmu tentang internet marketing bisa anda temukan dengan mudah diinternet. Anda tinggal Googling saja di internet lalu baca dan praktekkan.

Meskipun ilmu tentang bisnis online (Internet Marketing) dibutuhkan namun jangan terpaku pada teori tapi yang lebih penting adalah Action. Istilahnya jangan banyak pertimbangan yang kadang justru jadi sulit untuk memulai.

Sebagai contoh saya sendiri sebelum merintis online shop, Produk selalu menjadi kambing hitam, alasan tidak punya produk atau stok. Padahal asalkan ilmunya sudah dikuasai tanpa modal produkpun tetap bisa jualan online yaitu dengan cara Dropship.

Namun agar anda tidak terlalu banyak informasi yang masuk dengan bidang yang berbeda-beda sebaiknya fokus pada satu bidang dulu, misalnya mau jualan online cari ilmu seputar jualan online saja sampai benar-benar bisa buka online shopnya.

Bagaimana setelah  membaca informasi seputar Cara memulai Bisnis Online Dari Rumah diatas Anda tertarik? Selamat Mencoba!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar