--> Skip to main content

Alternatif Adsense Bayaran Tinggi, Job Review?

Mendengar Adsense yang terbayang dibenak blogger seperti saya pasti Dolarnya, Apalagi sekarang ini rupiah semakin melemah hingga menyentuh nominal Rp.14.500 per dolarnya. Hal ini saya ketahui setelah saya mencairkan penghasilan Adsnese pada bulan Agustus 2018 ini kebetulan akun adsense saya lawas sehingga pembayarannya masih menggunakan dolar.
Alternatif Adsense Bayaran Tinggi

Adsense memang menjadi salah satu cara mendapatkan uang dari blog favorit para blogger apalagi nama besar dibalik Adsense siapa lagi kalau bukan Google. Faktnya untuk mendapatkan penghasilan yang layak dari adsense ternyata tidak semudah membalik tangan. Tantangan terbesar bagi seorang bloger ketika terjun keadsense adalah mendatangkan trafik keblog. Jika blog anda Page View per harinya cuma 1000 atau lebih sedikit jangan harap penghasilannya akan besar dapat Rp.3000 per hari saja sudah untung.

Tantangan itu semakin berat ketika Algoritma baru Goolge Rilis dimana Google lebih mengutamakan blog otoritas jadi kalau saat ini sobat memiliki blog kesehatan jangan harap akan mampu bersaing melawan situs klikdokter yang penulisnya ahli dibidang yang ditulis, Iyalah profesinya saja dokter. Tak pelak banyak bloger yang mengeluh trafiknya turun sehingga penghasilanpun ikut turun. Mau tak Mau Blogger harus memutar otak untuk mendapatkan penghasilan blog dari cara lain atau mencari alternatif Adsense bayaran tinggi.

Alternatif Adsense Bayaran Tinggi, Coba deh Job Review

Jika saat ini sobat sulit mendatangkan trafik sedangkan umur Domain sudah lebih dari setahun Sobat bisa mencoba alternatif Adsense Bayaran Tinggi yang satu ini, Yups... Job Review namanya. Jika blog Sobat untuk mendapatkan $1 atau Rp.14.500 per hari mungkin sulit tapi dengan Job review sobat akan mendapatkan bayaran mulai Rp.100.0000 atau $6++ tanpa menunggu lama meskipun trafik blog sobat biasa-biasa saja.

Apalagi jika peringkat blog sobat (DA=Domain Authority) diatas 20 akan lebih mudah mendapatkan job review. Penghasilan akan semakin besar jika sobat dihubungi advertiser berkantong tebal sebagai contoh ada teman saya yang mendaptakan job review berupa contnet palcmenet yang artikelmya sudah disediakan advertiser bayarannya bisa mencapai 1 juta per artikel.

Ada lagi pengalaman teman saya yang lain yang dihubungi advertiser dari Tiongkok yang menawarkan kerja sama untuk mereview produknya diblognya. Bayarannya lumayan menggiurkan $25 dalam bentuk paypal untuk sebuah artikel. Jadi Jika saya ditanya Alternatif Adsense bayaran tinggi itu apa? Saya dengan tegas akan menjawab Job Review.

Bagaimana saya tidak mengatakan demikian sejak pertama kali saya menerima Job review pada Agustus tahun lalu hingga bulan April 2018 penghasilan yang saya kumpulkan bisa mencapai 2 juta rupiah atau periode 8 bulan. Laporannya bisa sobat lihat di postingan yang berjudul 2 Juta Pertama dari Blogpost Buat bloger sukses mungkin belum ada apa-apanya tapi bagi saya sudah cukup membuat saya tersenyum.

Seiring dengan perjalanan waktu dan semakin seringnya saya menghubungi advertiser/broker nama/blog saya semakin sering mendapatkan Job review walaupun tidak tiap hari namun hasilnya sudah cukup membuat dapur rumah saya ngebul. Sebagai contoh tanpa bermaksud sombong bulan ini saja penghasilan saya dari job review sudah mencapai 1 Juta rupiah walaupun memang belum tentu bulan depannya saya bisa mendapatkan penghasilan sebesar itu karena Job yang datang tidak bisa diprediksi.

Namun sebelum sobat terjun ke bisnis Job review ini perlu sobat ketahui bahwa bisnis job review ini butuh kesabaran tidak bisa blog anda langsung dikenal dan mendapatkan job begitu saja. Beberapa kiat agar sobat bisa sukses dalam bisnis Alternatif Adsnese bayaran Tinggi ini yang bisa sobat terapkan :


  1. Tingkatkan kualitas blog Sobat mulai dari rajin posting yang orisinil semakin sering semakin baik sehingga blog terlihat hidup, Umur blog ikut berpengaruh terhadap peluang mendapatkan Job review namun umur setahun saja berpeluang mendapatkan job review
  2. Menanam/mencari baclink berkualitas dari situs-situs besar seperti Wikipedia karena akan menaikkan peringkat DA (Domain Authority) sehingga lebih mudah mendapatkan Job review. Jangan heran jika sobat menemukan blog yang artikelnya sedikit tapi DA nya Tinggi
  3. Miliki blog sebanyak-banyaknya karena biasanya untuk setiap blog akan mendapatkan 1 job dari advertiser untuk 1 Url Backlink jadi peluang untuk mendapatkan 2 job atau lebih yang sama Backlinknya cukup kecil sedangkan jika memiliki banyak blog bisa saja semua blog sobat mendapatkan job yang sama. Peluang ini akan semakin besar jika sobat langsung dihubungi oleh adveriser.
  4. Rajin-rajinlah menghubungi advertiser apalagi diawal-awal menekuni bisnis ini sebaiknya jangan pilah-pilih jika memang sanggup dan memenuhi syarat sikat saja.
  5. Bergabung dengan situs penghubung antara blogger dan advertiser seperti Iblogmarket atau blogpartner
  6. Jalin komunikasi dengan blogger lain terutama dengan bloger yang sering mendapatkan job review karena biasanya blogger tersebut menyimpan alamat email advertiser. Sobat bisa menghubungi langsung advertiser dan mengajukan tawaran kerja sama blogger content placement. Jika Sobat beruntung akan langsung mendapatkan Job review.


Bagaimana apakah sobat tertarik untuk menekuni bisnis alternatif Adsense bayaran Tinggi ini? Selamat mencoba dan Sukses Selalu Untuk Sobat !
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar